Breaking News

10 Keuntungan Transaksi Non Tunai

Di kota seperti Jakarta, transaksi non tunai sudah banyak dilakukan seperti saat naik bus Trans Jakarta, pembayaran kebutuhan rumah tangga seperti listrik, pulsa dan air hingga belanja di supermarket atau mini market. Bagi pemerintah juga berguna untuk mencegah adanya korupsi dan bagi warga yang membutuhkan bantuan, dapat tepat sasaran sesuai kebutuhan.

Berikut ini detail  keuntungan transaksi non tunai :
1.       Terukur
Pengeluaran dapat tercatat, terutama untuk mengontrol pengeluaran uang saku oleh anak-anak.
2.       Teralokasi
Anggaran pengeluaran dapat direncanakan bulanan secara otomatis tanpa harus membuat ulang.
3.       Tepat Waktu
Pembayaran produk yang dibeli pemilik akun dapat dilakukan dengan cepat tanpa harus datang ke lokasi atau harus menyediakan waktu kunjungan pelunasan. 
4.       Tiada Antri Lama
Pembayaran produk seperti di toko buku sering lama dikarenakan pembeli banyak memakan waktu ketika menyiapkan uang tunai.
5.       Terproteksi
Jaminan dari sistem pengelola media transaksi non tunai sehingga aman ketika ada perampokan dan hilang karena terjatuh atau dicopet/dicuri.
6.       Transaksi Di Mana Saja  
Transaksi dapat dilakukan dimana saja karena via online dan tanpa harus ada kunjungan ke toko, dimana sekarang tidak hanya toko yang menyediakan jasa kurir tapi juga ada aplikasi yang menyediakan jasa kurir.
7.       Teringkas
Tidak perlu mengisi banyak uang dalam dompet atau pun tas.
8.       Tiada batas
Dapat melakukan transaksi 24 jam / 7 hari tanpa mengenal batas antar daerah dan negara dengan waktu relatif singkat dibanding pembayaran tunai.
9.       Terintegrasi
Dalam satu alat pembayaran dapat melakukan berbagai macam transaksi dari pembayaran listrik,air, gas, pengiriman impor barang hingga sebagai alat identitas diri.
10.   Terinovatif
Didukung banyak aplikasi yang tidak hanya sekedar sebagai alat transaksi pembayaran dan transfer, tetapi juga didukung aplikasi yang memberikan peluang mendapatkan pendapatan dengan mengambil pekerjaan lepas dan afiliasi yang disediakan penyedia media transaksi non tunai.  

Berikut media transaksi non tunai :
1.       Kartu ATM – Debit : Pembayaran menggunakan  metode memasukkan pin bank pemilik dan langsung memotong dana tabungan yang tersimpan.
2.       Kartu Kredit : Pembayaran menggunakan kredit yang akan memotong simpanan uang di rekening bank pemilik kartu kredit.
3.       Kartu Flash : Pembayaran menggunakan simpanan uang dalam jumlah yang dibatasi. Contoh : Kartu Flash BCA, Kartu Indomart Mandiri.
4.       Aplikasi Transaksi & Belanja Online : Aplikasi transaksi dan belanja online dengan pembayaran dapat via transfer atau menggunakan kartu kredit secara online. Contoh : belanja online – lazada.com, bukalapak.com dan transaksi online – gojek, grab, uber.
5.       Aplikasi Perbankan Online : Aplikasi perbankan yang memiliki fasilitas berbagai macam transaksi  keuangan seperti tabungan hingga transfer dari luar negeri dan semua kegiatan tersebut dilakukan secara online. Contoh : klikbca.com
6.       Aplikasi Dompet Online : Aplikasi transaksi dan belanja dengan menggunakan simpanan uang secara online seperti dengan menggunakan smartphone, tablet dan pad. Contoh aplikasi : google wallet, paypall, payoneer, mobile pay, dwolla.

Ingat jika bertransaksi online, selalu jaga kerahasiaan pin pasword pribadi untuk mengakses media transaksi online tersebut. Jika alat transaksi online hilang karena terjatuh atau sebab lain, segera lakukan permintaan pemblokiran ke pengelola aplikasi tersebut. Pastikan selalu rutin mengganti pin password untuk meningkatkan keamanan dalam bertransaksi secara online.

Mari Dukung Bersama Gerakan Nasional Non Tunai. Cepat, Ringkas Dan Mudah Transaksi.

Tidak ada komentar